27.3.09

Membuat Blog

Blog merupakan salah satu sarana untuk mengekspresikan diri di dunia internet. Lewat blog, penulis bisa menulis tentang apa saja, entah itu tentang ekonomi, politik, hiburan atau bahkan menuliskan catatan pribadinya. Sekarang banyak penyedia layanan untuk membuat blog secara gratis, diantaranya blogger.com, blogsome.com, blogdrive.com, dan wordpress.com.. Masing masing mempunyai kelebihan dan kelemahannya sendiri. Oke deh langsung saja pada intinya, saya akan berbagi ilmu tentang cara pembuatan blog di blogger.com. langkah pertama yang harus dilakukan...tentu saja membuka website www.blogger.com,,ya tohh.. hehehe
Sudah di buka belum???kalau sudah,muncul gambar seperti di bawah ini..

Free Image Hosting at www.ImageShack.us

Setelah itu lakukan langkah-langkah berikut ini :

1. Klik tanda anak panah yang bertuliskan " CIPTAKAN BLOG ANDA "
2. Isilah Alamat Email anda,tentu saja yang masih valid
3. Isikan kembali alamat email anda tadi pada form "Ketik ulang alamat email"
4. Tuliskan password yang anda inginkan pada form "Masukkan sebuah password" (isikan password yang mudah diingat aja heheheh)
5. Isikan kembali password anda tadi pada form "Ketik ulang sandi" (isikan dengan password yang sama dengan yang diisikan pada form pass pertama tadi)
6. Isi Nama Tampilan dengan nama yang ingin anda tampilkan
7. Tulis tulisan yang tertera pada form Verifikasi Kata.
8. Beri tanda cek pada kotak kecil di pinggir tulisan "Saya menerima Persyaratan dan Layanan."
8. Klik gambar anak panah yang ada tulisan "LANJUTKAN"
9. Tuliskan judul blog yang diinginkan (judul blog bisa di ganti) pada form Judul Blog
10.Tulis nama situs anda pada form Alamat Blog (URL)
11.Tulislah tulisan verifikasi yang ditampilkan pada form Verifikasi kata, jika sudah selesai klik gambar panah yang bertuliskan "LANJUTKAN".
12.Pilihlah gambar (template) yang anda inginkan (nanti bisa di rubah lagi), kemudian klik gambar anak panah yang bertuliskan "LANJUTKAN"
13.Setelah keluar tulisan "Blog Anda telah di ciptakan". Klik gambar panah bertuliskan "MULAI POSTING". Silahkan anda tuliskan semau anda, jika sudah selesai klik tombol "MEMPUBLISKAN POSTING".

Nah,,,mudah tohh.. hehehe

Tidak ada komentar:

Posting Komentar